Senin, 28 Januari 2013

#VacationOnBali days 1 and 2

Holaaa guys! ketemu lagi nih. kali ini saya pengen berbagi perjalanan selama di bali yang terangkum dalam #VacationOnBali. 
Saya mulai dari keberangkatan,saya berangkat mulai tanggal 19 januari hingga 24 Januari 2013.  Saat itu saya berangkat dengan teman saya Muhammad Junaidi [@m_tdz]. sebenarnya sih rencana ke Bali terpikir secara tiba-tiba,tanpa ada planning [sebelumnya rencana ke Bandung atau Jakarta] sama sekali kesana. Nah,waktu itu dimulai dari search tiket sekitar awal bulan januari 2013, ketemu deh tiket murah dan itu ke Bali. harga tiket Balikpapan-Denpasar Rp.280.000,- dan Denpasar-Balikpapan Rp.280.000,- keduanya penerbangan Citilink.
Langsung aja deh saya share pengeluaran saya selama #VacationOnBali. Males panjang lebar juga ngebahasnya. Oke kita MULAIIIII!!!
1. Samarinda - Balikpapan - Samarinda [perjalanan darat menggunakan Taxi] Rp.200.000,-
2. Tiket Pesawat Balikpapan - Denpasar - Balikpapan [Bersih] Rp.673.000,- [termasuk asuransi dll]
3. Airport Tax Rp.40.000,- x 2 = Rp.80.000,- [Bandara sepinggan & Ngurah Rai]
4. Transportasi Bandara Ngurah Rai - Penginapan - Bandara Ngurah Rai Rp.75.000,-
5. Sewa Penginapan Rp.70.000,-/malam x 5 = Rp.350.000,-
TOTAL Transport + Tiket Pesawat + Penginapan = Rp.1.378.000,-

Selain Biaya di atas,saya juga akan berbagi informasi tiket masuk tempat wisata yang saya kunjungi.
1. Pantai Legian | masuk ke pantai ini tidak dikenakan bayaran. lokasi pantai ini tidak jauh dari penginapan saya yaitu berjarak sekitar 700meter,jadi jalan kaki pun oke.

Pantai Legian 1

Pantai Legian 2 

Pantai Legian 3

2. Pantai Kuta | Pantai kuta juga gak jauh dari tempat penginapan kami,pantai ini bersebelahan dengan pantai legian, hanya berjarak 1,5 km dari penginapan. Jalan kaki juga oke dan masuknya pun gratis.

Gapura Pantai Kuta

Pantai Kuta

3. Monumen Bom Bali | Monumen ini terletak di jalan Legian-Kuta,lokasi Bom Bali. Untuk ke lokasi ini buat kamu yang penginapannya di seputaran Legian atau Kuta ga Jauh,cukup jalan kaki.

Monumen Bom Bali

Monumen Bom Bali

4. GWK [Garuda Wisnu Kencana] Cultural Park | di GWK akan di jumpai patung garuda wisnu kencana yg konon katanya akan lebih tinggi dari patung liberty yang terdapat di New York, Amerika serikat. untuk masuk ke kawasan GWK Cultural Park dikenakan biaya Rp.31.000,-/orang sudah termasuk parkir sepeda motor.

Patung 1/2 Badan Wisnu Kencana


Teropong pandang [Jimbaran,Bandara Ngurah Rai dan Nusa Dua]

Patung Garuda


Teater Seni GWK

Teater Seni GWK

Potongan Tangan dari Patung Wisnu Kencana

5. Dreamland [New Kuta Beach] | Dreamland merupakan sebuah kawasan pantai yang eksotic banget,lebih bersih dari pantai Legian dan pantai Kuta. Untuk Masuk ke lokasi ini hanya membayar parkir sepeda motor sebesar Rp.5.000,-.

New Kuta Beach

6. Ulu Watu Temple | Dari semua destination yang dikunjungi,ini tempat yang paling saya sukai. Untuk masuk ke kawasan ini wisatawan domestik akan dikenakan tarif Rp.15.000,- dan wisatawan mancanegara Rp.20.000,-. Di kawasan ini banyak terdapat monkey,jadi hati-hati buat kamu yang pake kacamata atau yang membawa barang bawaan,bisa-bisa barang anda di rebut si monkey.





oke untuk sementara itu dulu yang bisa saya share untuk #VacationOnBali day 1-2. Jika ada pertanyaan mengenai hal yang sudah saya sampaikan,bisa mensen-mensenan di #sihitampekat atau komen di mari.


Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More